• 08123070905
  • mutupendidikan.info@gmail.com

Tag Archive Perencanaan

Temuan Umum Audit ISO 9001:2008 Klausul 5

TEMUAN UMUM AUDIT ISO 9001:2008 KLAUSUL 5

Dear Bapak/Ibu pengelola SPMI / SPMP /Kantor Jaminan Mutu/ ISO Sekretariat, di manapun berada, apa kabar?

Kami doakan agar semua senantiasa sehat dan semoga tetap bersemangat menjalanan Continuous Improvement pada SPMI/ SPMP yang menjadi tugas pekerjaan kita sehari-hari.

Pada posting materi kali ini, kami unggah/upload, temuan umum/ common findings terkait klausul 5 ISO 9001:2008. Dengan mempelajari materi ini, InsyaAllah kita akan lebih memahami persyaratan-persyaratan apa saja yang sering diabaikan oleh auditee.

Sebagai auditor diharapkan mendapat inspirasi dan lebih jeli dalam melihat peluang-peluang perbaikan. Sebagai Auditee mudah-mudahan akan lebih terinspirasi dan lebih bersemangat untuk memberbaiki kualitas kerja di unit/departemen masing-masing. Bravo dan tetap semangat.

Silahkan materi (ppt) di unduh disini:

Temuan Umum Audit ISO 9001:2008 Klausul 5

Hormat kami,

admin,

mutupendidikan.com

Pelatihan & Pendampingan

TQM & Manajemen Strategik

“TQM & Manajemen Strategik”

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

Manajemen strategik adalah manajemen yang mendasarkan semua tindakan, kegiatan, dan keputusan tentang apa yang paling mungkin untuk memastikan kinerja terbaik.

Perencanaan strategik adalah proses dimana organisasi mengembangkan visi, misi, prinsip-prinsip, tujuan yang luas, dan taktik untuk mencapai tujuan.

Tujuan strategi kompetitif adalah menciptakan keuntungan dan mencari posisi yang mendukung dari  kekuatan yang dimiliki dari banyaknya persaingan industri.

Silahkan di unduh materi power point berikut:
Manajemen Strategik 

Topik-topik Manajemen Strategik :

  • Apa itu Manajemen Strategik
  • Strategi kompetitif
  • Kompetensi inti dan Keunggulan Kompetitif
  • Komponen Manajemen Strategis
  • Perencanaan Strategis
  • Berpikir Kreatif dalam Perencanaan Strategis
  • Melakukan Analisis SWOT
  • Mengembangkan Visi
  • Mengembangkan Misi
  • Mengembangkan Prinsip-Prinsip Panduan
  • Mengembangkan Tujuan Strategis yang luas
  • Mengembangkan Taktik (Action Plan)
  • Melaksanakan Rencana Strategis
Berpikir Kreatif dalam Perencanaan Strategik
  • Mulailah dengan membuat beberapa cerita tentang ide-ide kreatif
  • Buatlah ide yang paling konyol
  • Buatlah dengan beberapa pendekatan yang ada
  • Berikan waktu untuk membuat ide, jangan mencoba untuk menyelesaikan proses perencanaan terlalu cepat.
Pentingnya Analisis SWOT

Dalam penyusunan rencana strategi, lembaga pendidikan perlu melakukan evaluasi diri atau analisis SWOT, yang meliputi:

  • Faktor Internal : Kekuatan (Strength) dan Kelemahan (Weakness)
  • Faktor Eksternal : Peluang (Opportunity) dan Ancaman (Threat)

Pengembangan Visi & Misi:

  • Visi adalah gambaran dan tujuan suatu organisasi di masa yang akan datang
  • Misi adalah langkah berikutnya untuk mencapai tujuan, apa yang dilakukannya, dan di mana organisasi akan pergi.
Pelaksanaan Perencanaan Strategis
  • Ciptakan komunikasi
  • Membangun keterampilan
  • Memberikan insentif, reward, dll
  • Menghilangkan hambatan administratif
  • Identifikasi pendukung dan penentang
  • Mengalokasikan sumber daya berdasarkan prioritas
  • Flexible dan berimprovisasi
  • Memantau dan menyesuaikan dengan kebutuhan
SPMI & Manajemen Strategik

Implementasi Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan (SPMI) tidak lepas dari proses manajemen strategik. Perguruan Tinggi, Sekolah Dasar dan Menengah, dituntut untuk mampu menjalankan proses manajemen strategik agar rumusan dokumen SPMI yang dihasilkan tepat dan relevan.

Dengan manajemen strategik yang benar, proses evaluasi diri (Analisis SWOT) akan dihasilkan data-data yang akurat untuk penetapan tujuan organisasi jangka panjang, menengah dan pendek.

Dengan Manajemen strategik, Penyusunan Standar SPMI akan lebih SMART (Spesific, Measurable, Attainable, Relevant & Timed)

Baca juga: SPMI & Manajemen Konflik

Pertanyaan Penutup
  1. Bagaimana peran manajemen strategik dalam implementasi Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) lembaga pendidikan?
  2. Bagaimana peran analisis SWOT dalam penetapan Kebijakan SPMI?

Demikian point-point singkat tentang TQM & manajemen strategik, semoga bermanfaat.

________________________________

mutupendidikan.com

Explore: Training & Development
1
×

Layanan Informasi

× Hubungi Kami