“TQM Pendidikan: Pembangun Visi, Misi, Nilai & Tujuan”
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم
Membangun Pernyataan Visi, Misi dan Nilai-Nilai suatu Lembaga Pendidikan merupakan hal yang sangat penting.
Visi dan Misi yang baik akan memberi panduan dan arah yang jelas bagi anggota organisasi untuk melangkah mencapai cita-cita bersama.
Dalam perencanaan strategik, tugas pimpinan lembaga pendidikan adalah membangun pernyataan Visi, Misi, Nilai dan Tujuan organisasi.
Silahkan diunduh file power point (PDF) berikut:
_____________________
Belajar mudah dengan PowerPoint (PDF):
Visi, Misi & Tujuan
IG: @mutupendidikan
_____________________
Berikut poin-poin penting tentang Visi, Misi, Nilai & Tujuan
Pengertian Visi:
- Pernyataan visi mengisyaratkan tujuan puncak dari sebuah institusi & untuk apa visi itu dicapai.
- Visi harus singkat, langsung, & menunjukkan tujuan puncak institusi, misalnya : “Seluruh pelajar kita akan sukses”
- Beberapa organisasi membuat visi yang : pendek, singkat, dan mudah diingat
- Untuk institusi pendidikan, kalimat seperti “Menyediakan Standar Belajar yang Unggul” bisa menjadi sebuah statemen visi yang tepat
Pengertian Misi:
Statemen misi sangat berkaitan dengan visi dan memberikan arahan yang jelas baik untuk masa sekarang maupun masa yang akan datang.
Pernyataan Misi yang Efektif:
- HARUS mudah diiingat
- HARUS mudah dikomunikasikan
- Sifat dasar bisnis HARUS diperjelas
- HARUS ada komitmen terhadap peningkatan mutu
- HARUS berupa statemen tujuan jangka panjang dari sebuah organisasi
- HARUS difokuskan pada pelanggan
- HARUS fleksibel
Pengertian Nilai-Nilai Organisasi:
- Merupakan prinsip-prinsip yang menjadi dasar operasi dan pencarian organisasi tersebut dalam mencapai visi & misinya.
- Nilai-nilai tersebut mengekspresikan kepercayaan dan cita-cita institusi.
Contoh Nilai-Nilai Lembaga Pendidikan:
- KITA mengutamakan para pelajar kita
- KITA bekerja dengan standar integritas profesional tertinggi
- KITA bekerja sebagai tim
- KITA memiliki komitmen terhadap peningkatan yang kontinyu
- KITA memberikan kesempatan yang sama pada semua
- KITA akan memberikan mutu pelayanan tertinggi
Pengertian Tujuan / Sasaran Lembaga Pendidikan:
- Sering diekspresikan sebagai sasaran & cita-cita
- Sebuah tujuan harus: diekspresikan dalam metode yang TERUKUR sehingga hasil akhirnya dapat dievaluasi
- REALISTIS
- DAPAT DICAPAI
Pertanyaan Diskusi:
- Apakah Lembaga Pendidikan perlu memiliki Visi, Misi, Nilai-Nilai dan Tujuan?
- Bagaimana cara menyusun Visi yang realistis namun juga visioner?
- Apa yang dimaksud dengan misi lembaga pendidikan?
- Dalam pelaksanaan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI), bagaimana evaluasi saudara terkait keberadaan Visi, Misi, Nilai-Nilai dan Tujuan?
Baca juga: SPMI & Peran Penting Kepemimpinan
Slideshare (Power Point) visi, misi & nilai-nilai Organisasi yang kami sarikan dari buku Total Quality Management in Education yang di tulis oleh Edward Sallis. Materi tersebut dapat diunduh (download) pada tautan diatas.
Semoga bermanfaat & Sukses Mutu Pendidikan, Sukses SPMI
خَيْرُالناسِأَنْفَعُهُمْلِلناسِ
_________________________
mutupendidikan.com
Explore: Training & Development