SPMI dan Peran Penting Struktur Organisasi
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Pendidikan Tinggi adalah kegiatan sistemik penjaminan mutu pendidikan tinggi oleh setiap perguruan tinggi secara otonom untuk mengendalikan dan meningkatkan penyelenggaraan pendidikan tinggi secara berencana dan berkelanjutan.
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Dikdasmen adalah sistem penjaminan mutu yang berjalan di dalam satuan pendidikan dan dijalankan oleh seluruh komponen dalam satuan pendidikan yang mencakup seluruh aspek penyelenggaraan pendidikan dengan memanfaatkan berbagai sumberdaya untuk mencapai SNP.
Struktur Organisasi adalah cara bagaimana entitas organisasi (lembaga pendidikan) membagi tugas, tanggung jawab, dan wewenang anggota organisasi untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
Struktur organisasi membantu menjelaskan bagaimana tugas dan tanggung jawab terhubung dan terkoordinasi. Struktur organisasi juga menjelaskan bagaimana informasi dan keputusan diproses dan bagaimana pola interaksi antar anggota organisasi.
Struktur organisasi ada bermacam macam jenis, ada yang sederhana ada pula yang sangat kompleks, tergantung pada ukuran, jenis, dan tujuan organisasi. Struktur organisasi lazimnya terdiri dari hierarki posisi, jalur komunikasi, serta sistem pengendalian / pemantauan.
Dalam lingkungan yang berubah dengan cepat, struktur organisasi harus mampu adaptif mengikuti situasi yang ada. Struktur organisasi yang adaptif, adalah yang mampu menjaga relevansi, kesesuaian dengan lingkungan dan tantangan zaman.
Ada berbagai pendekatan dalam penyusunan struktur organisasi, misalnya: Desain struktur horizontal, vertikal, birokrasi, adhocracy, matrik, fungsional, devisional, departemen, geografis dll. Pemilihan kombinasi struktur yang tepat akan membuat organisasi unggul, efektif dan efisien.
Struktur organisasi yang tepat, memainkan peran penting bagi keberhasilan implementasi Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) pada Pendidikan tinggi dan dikdasmen.
Peran penting struktur organisasi dalam SPMI:
Kesimpulan, struktur organisasi yang adaptif dan dirancang dengan baik memainkan peran penting bagi keberhasilan SPMI. Struktur organisasi membantu meningkatkan kinerja, kualitas, efisiensi dan kepuasan stakeholder.
Lalu bagaimana kiat merancang struktur organisasi yang efektif dan efisien? Semoga dapat kita bahas di lain kesempatan… Stay Relevant!
Instagram: @mutupendidikan
SPMI dan Stay Relevant
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Pendidikan Tinggi adalah kegiatan sistemik penjaminan mutu pendidikan tinggi oleh setiap perguruan tinggi secara otonom untuk mengendalikan dan meningkatkan penyelenggaraan pendidikan tinggi secara berencana dan berkelanjutan.
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Dikdasmen adalah sistem penjaminan mutu yang berjalan di dalam satuan pendidikan dan dijalankan oleh seluruh komponen dalam satuan pendidikan yang mencakup seluruh aspek penyelenggaraan pendidikan dengan memanfaatkan berbagai sumberdaya untuk mencapai SNP.
“Stay relevant” adalah konsep yang berkaitan dengan kemampuan lembaga pendidikan atau individu untuk tetap relevan dalam menghadapi perubahan lingkungan yang demikian cepat. Penerapan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) memerlukan semangat dan upaya “stay relevant” yang kuat. Melalui Kaizen, SPMI harus terus berkembang dan update seiring waktu.
Beberapa pertanyaan terkait relevansi lembaga pendidikan: Apakah visi misi lembaga masih sesuai? Apakah Rencana Strategis (Renstra) cocok dengan perubahan lingkungan? Apakah isi dari standar SPMI masih fit dgn kondisi zaman? Apakah manual PPEPP perguruan tinggi sudah tepat? Pertanyaan-pertanyaan kritis diatas, tentu harus sering kita tanyakan.
Guna keberhasilan SPMI, berikut contoh untuk “stay relevant“:
Kesimpulan, upaya “stay relevant” sangat penting bagi keberhasilan SPMI. Perguruan Tinggi, Sekolah dan Madrasah harus meningkatkan kemampuan mereka dalam beradaptasi dengan perubahan yang demikian pesat. Stay relevant!
Instagram: @mutupendidikan
SPMI dan Kegagalan Benchmarking
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Pendidikan Tinggi adalah kegiatan sistemik penjaminan mutu pendidikan tinggi oleh setiap perguruan tinggi secara otonom untuk mengendalikan dan meningkatkan penyelenggaraan pendidikan tinggi secara berencana dan berkelanjutan.
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Dikdasmen adalah sistem penjaminan mutu yang berjalan di dalam satuan pendidikan dan dijalankan oleh seluruh komponen dalam satuan pendidikan yang mencakup seluruh aspek penyelenggaraan pendidikan dengan memanfaatkan berbagai sumberdaya untuk mencapai SNP.
Secara harfiah, benchmarking diartikan sebagai alat ukur atau patokan. Secara umum, benchmarking juga bisa diartikan sebagai sebuah standar untuk membandingkan dua hal atau lebih yang sejenis.
Dengan kata lain Benchmark adalah upaya membandingkan aspek tertentu dari sebuah organisasi dengan aspek yang sebanding milik organisasi yang dianggap terbaik di industri yang sama atau pada pasar yang lebih luas.
Baca juga: Pentingnya Inovasi dalam SPMI
Untuk membantu keberhasilan SPMI, lembaga pendidikan dapat melakukan kegiatan Benchmarking. Dengan proses benchmarking yang tepat, organisasi dapat meningkatkan perbaikan sistem, perbaikan standar, perbaikan proses dan perbaikan kepuasan stakeholder.
Walaupun benchmarking dapat memberikan manfaat bagi lembaga, ada beberapa faktor yang dapat menyebabkan kegagalan dalam implementasinya. Berikut contoh faktor-faktor yang dapat menyebabkan kegagalan proses benchmarking:
Oleh sebab itu, untuk menghindari resiko kegagalan benchmarking, lembaga pendidikan harus memperhatikan faktor-faktor di atas dan melakukan persiapan sebaik mungkin. Pepatah mengatakan “By failing to prepare, you are preparing to fail”, artinya bila kita gagal membuat perencanaan, maka kita merencanakan suatu kegagalan. Oleh karena itu, buatlah persiapan sebaik mungkin agar manfaat SPMI dapat kita rasakan bersama.
Demikian uraian singkat tentang SPMI dan Benchmarking, semoga bermanfaat. Stay Relevant!
Instagram: @mutupendidikan
Menyusun Standar Kompetensi Lulusan
Salah satu dokumen Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Pendidikan Tinggi yang perlu untuk disusun adalah Standar Kompetensi Lulusan. Standar Kompetensi Lulusan adalah kriteria capaian pembelajaran lulusan pendidikan tinggi yang merupakan internalisasi ranah sikap, pengetahuan, dan keterampilan.
Bagaimana prosedur atau langkah-langkah yang perlu ditempuh untuk menyusun Standar Kompetensi Lulusan?
Menyusun standar kompetensi lulusan yang baik memerlukan beberapa tahap, diantaranya:
Melalui langkah-langkah diatas, maka InsyaAllah akan diperoleh standar kompetensi lulusan yang baik. Standar yang baik dapat meningkatkan mutu lulusan, dan meningkatkan kepuasan stakeholder. Stay Relevant !
Instagram: @mutupendidikan
SPMI dan Diagram Fishbone
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Pendidikan Tinggi adalah kegiatan sistemik penjaminan mutu pendidikan tinggi oleh setiap perguruan tinggi secara otonom untuk mengendalikan dan meningkatkan penyelenggaraan pendidikan tinggi secara berencana dan berkelanjutan.
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Dikdasmen adalah sistem penjaminan mutu yang berjalan di dalam satuan pendidikan dan dijalankan oleh seluruh komponen dalam satuan pendidikan yang mencakup seluruh aspek penyelenggaraan pendidikan dengan memanfaatkan berbagai sumberdaya untuk mencapai SNP.
Diagram fishbone (diagram Ishikawa /diagram tulang ikan) adalah salah tools yang dapat digunakan untuk melakukan proses perbaikan berkelanjutan (kaizen). Diagram fishbone adalah metode visualisasi yang dapat dipakai untuk menganalisis faktor-faktor apa saja yang pengaruh pada suatu masalah atau hasil tertentu.
Dalam konteks SPMI atau Sistem Manajemen Penjaminan Mutu Internal, lembaga pendidikan dapat menggunakan diagram fishbone sebagai alat (tools) untuk membantu pengambilan keputusan. Diagram fishbone dapat dipakai untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang berpengaruh pada permasalahan/ hasil tertentu.
Berikut contoh faktor-faktor yang dapat diidentifikasi dengan menggunakan diagram fishbone:
Sebagai kesimpulan, diagram fishbone dapat memudahkan lembaga pendidikan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi keberhasilan SPMI. Hal ini dapat membantu institusi untuk mengembangkan visi misi, strategi dan rencana aksi yang lebih tepat untuk meningkatkan mutu pendidikan. Stay relevant !
Instagram: @mutupendidikan
Membuat SPMI Simpel dan Mudah
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) merupakan sistem manajemen yang bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan secara berkelanjutan. Proses ini dilakukan dengan beberapa tahapan seperti: Membangun kesadaran mutu, Membangun dokumen SPMI dan upaya-upaya implementasi.
Pimpinan lembaga pendidikan berupaya membangun dokumen SPMI, mensosialisasikan, mengimplementasikan dan mengintegrasikan di semua lini departemen, bidang dan fungsi-fungsi organisasi. Namun seringkali proses ini menjadi rumit dan birokratis.
Kerumitan dalam pengelolaan SPMI, bisa dipastikan akibat mismanagement. Ego sektoral, struktur yang kaku, komunikasi yang buruk adalah jawaban atas permasalahan diatas. Oleh karena itu SPMI perlu dibuat lebih sederhana, mudah dipahami namun berfungsi dengan baik. Pepatah mengatakan Keep it simple & sweet (KISS).
Berikut beberapa cara untuk membuat SPMI menjadi lebih simpel dan mudah:
Baca juga: Penyebab Kegagalan SPMI
Demikian, uraian singkat tentang bagaimana mengatasi SPMI yang rumit dan birokratis, semoga bermanfaat. Stay Relevant!
Instagram: @mutupendidikan
SPMI dan Peran AMI
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Pendidikan Tinggi adalah kegiatan sistemik penjaminan mutu pendidikan tinggi oleh setiap perguruan tinggi secara otonom untuk mengendalikan dan meningkatkan penyelenggaraan pendidikan tinggi secara berencana dan berkelanjutan.
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Dikdasmen adalah sistem penjaminan mutu yang berjalan di dalam satuan pendidikan dan dijalankan oleh seluruh komponen dalam satuan pendidikan yang mencakup seluruh aspek penyelenggaraan pendidikan dengan memanfaatkan berbagai sumberdaya untuk mencapai SNP.
Audit Mutu Internal (AMI): Proses pemeriksaan yang dilakukan oleh tim auditor internal, untuk mengevaluasi sejauh mana efektivitas & efisiensi dari sistem manajemen mutu, termasuk didalamnya kepatuhan terhadap standar-standar yang telah ditetapkan.
Audit mutu internal (AMI) memiliki peran penting bagi keberhasilan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI). SPMI adalah suatu pendekatan manajemen untuk lembaga pendidikan yang bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan yang ditawarkan.
Berikut adalah peran audit mutu dalam keberhasilan SPMI:
Sebagai penutup, audit mutu memiliki peran penting bagi keberhasilan SPMI. Audit mutu yang baik akan membantu lembaga untuk meningkatkan efektivitas sistem mutu, sehingga kepuasan pelanggan atau stakeholder dapat dicapai. Stay Relevant!
Instagram: @mutupendidikan
SPMI dan Visi Misi
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Pendidikan Tinggi adalah kegiatan sistemik penjaminan mutu pendidikan tinggi oleh setiap perguruan tinggi secara otonom untuk mengendalikan dan meningkatkan penyelenggaraan pendidikan tinggi secara berencana dan berkelanjutan.
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Dikdasmen adalah sistem penjaminan mutu yang berjalan di dalam satuan pendidikan dan dijalankan oleh seluruh komponen dalam satuan pendidikan yang mencakup seluruh aspek penyelenggaraan pendidikan dengan memanfaatkan berbagai sumberdaya untuk mencapai SNP.
Visi organisasi (vision) adalah pernyataan yang jelas dan inspiratif tentang keinginan masa depan yang ingin dicapai oleh organisasi (long term goals). Visi organisasi mencerminkan dream (cita-cita) yang ingin diraih oleh organisasi dan menjadi sumber penyemangat (motivasi) bagi seluruh anggota organisasi.
Misi organisasi (mission) adalah kalimat yang menjelaskan tujuan utama atau kegiatan inti yang dilakukan organisasi untuk meraih visi jangka panjang. Misi organisasi mencakup bisnis-bisnis inti yang dilakukan oleh organisasi, berguna memberikan arah bagi seluruh anggota organisasi.
Visi dan misi adalah elemen penting dalam membangun Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI). Visi misi yang jelas, akurat dan terdefinisi dengan baik akan membantu organisasi untuk mencapai tujuan-tujuan jangka panjang dan dapat memotivasi anggota organisasi untuk bekerja dengan baik.
Peran visi misi bagi keberhasilan SPMI:
Kesimpulan, visi misi memiliki peran penting bagi keberhasilan SPMI. Visi misi yang jelas dan tersusun dengan baik dapat membantu lembaga pendidikan untuk maju dan berkembang cepat. Stay Relevant!
Instagram: @mutupendidikan
SPMI dan Penerapan 5S
Program tata graha 5S merupakan salah satu metode yang dapat diterapkan dalam Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI). 5S adalah singkatan dari lima kata bahasa Jepang yaitu: Seiri (Sort, Sisih), Seiton (Set in Order, Susun), Seiso (Shine, Sapu), Seiketsu (Standardize, Seragam), dan Shitsuke (Sustain, Senantiasa Amal).
Program tata graha 5S bertujuan untuk memastikan bahwa semua area kerja telah diatur dengan rapi, bersih, dan efisien. Tempat kerja yang nyaman tentu akan meningkatkan motivasi kerja seluruh karyawan.
Berikut contoh beberapa manfaat penerapan 5S dalam kegiatan SPMI:
Lembaga pendidikan (Perguruan Tinggi, Sekolah, Madrasah) berkewajiban melaksanakan standar nasional pendidikan (SNP). Salah satu standar pendidikan yang penting untuk dikelola adalah standar sarana dan prasarana (sarpras). Program tata graha 5S, dapat memberi panduan praktis dalam mengelola sarpras dengan baik.
Berikut contoh penerapan 5S dalam mensukseskan SPMI:
Dengan menerapkan program 5S dalam SPMI, insyaAllah institusi pendidikan dapat meningkatkan kinerja, efisiensi, mengurangi biaya, meningkatkan mutu, dan mencapai kepuasan pelanggan (stakeholder pendidikan). Stay Relevant !
Instagram: @mutupendidikan
SPMI dan Disiplin Organisasi
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Pendidikan Tinggi adalah kegiatan sistemik penjaminan mutu pendidikan tinggi oleh setiap perguruan tinggi secara otonom untuk mengendalikan dan meningkatkan penyelenggaraan pendidikan tinggi secara berencana dan berkelanjutan.
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Dikdasmen adalah sistem penjaminan mutu yang berjalan di dalam satuan pendidikan dan dijalankan oleh seluruh komponen dalam satuan pendidikan yang mencakup seluruh aspek penyelenggaraan pendidikan dengan memanfaatkan berbagai sumberdaya untuk mencapai SNP.
Disiplin organisasi adalah konsep yang menitik beratkan pada tingkat ketaatan bawahan terhadap peraturan, standar dan prosedur yang diterapkan organisasi.
Disiplin organisasi sangat penting bagi keberhasilan organisasi. Dengan disiplin semua tugas dapat dilakukan dengan baik, efisien dan tepat waktu. Disiplin organisasi memastikan semua anggota organisasi bekerja sesuai dengan harapan dan tugas-tugas mereka.
Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) dan disiplin organisasi adalah 2 (dua) faktor penting dalam mencapai keberhasilan lembaga pendidikan (Perguruan Tinggi, Sekolah, Madrasah). Berikut penjelasannya:
SPMI: Sistem Penjaminan Mutu Internal adalah sistem manajemen yang menekankan pada peningkatan mutu pendidikan (kaizen) sebagai fokus utama. SPMI berupaya memastikan bahwa semua aspek pendidikan, dipantau dan dioptimalkan untuk memastikan standar SPMI dapat dicapai atau dilampaui. Pada pendidikan tinggi, standar nasional pendidikan dituangkan dalam Permendikbud No. 3 Tahun 2020.
Disiplin organisasi: Disiplin organisasi sangat penting, bertujuan menjamin bahwa semua anggota institusi pendidikan bekerja sesuai dengan peraturan, standar dan prosedur yang ditetapkan. Disiplin organisasi membantu memastikan bahwa tugas-tugas dan tanggung jawab karyawan dalam organisasi didefinisikan dengan jelas, mereka mampu menyelesaikan tugas-tugas dengan benar & tepat waktu.
Disiplin organisasi dan SPMI bekerja sama untuk memastikan bahwa lembaga pendidikan bekerja dengan baik. Disiplin organisasi memastikan karyawan telah bekerja dengan baik sesuai prosedur, sementara SPMI memastikan bahwa mutu pendidikan yang terbaik telah diberikan kepada siswa / mahasiswa (stakeholder).
Berikut adalah beberapa tips untuk meningkatkan disiplin organisasi:
Implementasi dari beberapa tips diatas, insyaAllah dapat membantu meningkatkan disiplin organisasi. Dengan demikian, implementasi SPMI untuk mencapai tujuan pendidikan dapat berjalan efektif dan efisien. Stay Relevant !
Instagram: @mutupendidikan
Layanan Informasi